Tuesday, April 15, 2008

Tips Sukses Menekan Nafsu Makan

Masalah nafsu makan biasanya banyak dialami oleh kaum wanita khususnya bagi mereka yang mudah merasa lapar, dan biasanya bermasalah dengan berat badan karena jarang berolahraga. Akibatnya pemasukan energi jauh lebih besar dari pengeluaran energi.

Berikut tips-tips sukses dalam menekan nafsu makan :

1. Gunakan piring berukuran kecil dari yang biasa kamu gunakan. Isi penuh piring tersebut, jadi keliatannya kamu udah makan dalam porsi besar.

2. Kunyah makanan secara perlahan-lahan hingga lumat dan jangan terburu-buru. Berilah jeda sekitar 5 detik untuk setiap suapan.

3. Kalau ada keinginan untuk menambah, tunggulah sekitar 5 menit, siapa tau keinginan menambah porsi menjadi hilang karena kelupaan / kelamaan menunggu.

4. Biasakan makan di tempat khusus, contohnya di meja makan, baik makan berat ataupun kecil/ snack. Hindari makan di depan TV, sambil tidur, membaca, mengobrol, jalan untuk menghindari kebiasaan makan di sembarang tempat.

5. Bagi yang hobi shopping, makanlah terlebih dahulu hingga kenyang sebelum berangkat berbelanja.

6. Simpanlah makanan-makanan cemilan (snack) di tempat yang tidak menarik dan tidak transparan.

7. Resapi cita rasa makanan yag dimasukkan ke dalam mulut, pikir dan bayangkan bagaimana proses pemasakan/ pembuatannya.

Oke, itu dulu tips kesehatannya ya, tapi masih perlu diinget, jangan pernah rendah diri bagi kamu yang memiliki body big size.....yang penting kamu sehat dan always happy.............!!!!

3 comments:

JualannyaSaya said...

waduh, kayaknya aku gak bisa tuh ngurangin porsi makan..??? gimana dunk ???

Bluetoz said...

Tolong, aku juga susah banget mau nururin berat :)

infogue said...

artikel anda bagus dan menarik, artikel anda:
http://www.infogue.com/
http://orang-tua-anak.infogue.com/tips_sukses_menekan_nafsu_makan

anda bisa promosikan artikel anda di infoGue.com yang akan berguna untuk semua pembaca. Telah tersedia plugin/ widget vote & kirim berita yang ter-integrasi dengan sekali instalasi mudah bagi pengguna. Salam!