Friday, November 14, 2008

Rahasia Panjang Umur 100 tahun


Huo Liming, seorang perempuan yang masih sehat pada usia 111 tahun, mengatakan dirinya tetap bugar karena sekali setiap hari menggosok tubuhnya dnegan air hangat.

Sebagaimana dikutip dari China Daily, Huo menyebutkan kebiasaan itu sudah dia lakukan sejak puluhan tahun lalu.

Huo dengan taat menggosok tubuhnya setiap pagi tidak lama setelah bangun tidur. Menurut Huo, cara itu adalah salah satu langkah terbaik dalam menjaga kesehatan.

Pekan lalu Huo mengungkapkan "rahasianya" itu ketika mendapat penghormatan sebagai orang tertua di provinsi Hebei dan sebagai salah satu dari 10 orang yang tetap sehat dalam usia lebih dari 100 tahun di China.

Perempuan lincah itu masih bisa menggunakan jarum dan menjahit pakaian.

Hidupnya sederhana saja dan dekat dengan keluarga besarnya yang berjumlah 48 di rumahnya di kota Wu'an.
Jadi, itu toh salah satu rahasia bisa awet umur sampe 100 tahun? mau coba? selain itu juga, tentunya faktor ,makanan memegang peran penting. Selain tips di atas, membiasakan diri mengkonsumsi healthy food juga ok loh! bagus lagi jadi vegetarian...

No comments: